Sunday, August 5, 2012

Homily: Renewal of Religious Vows 2012



(Terjemahan dalam bahasa Indonesia ada di bawah homili ini).

This is a happy day, a day of commitment. Sr. Anastasia will renew her promises to the Maryknoll Sisters of St. Dominic for a period of four years. Four years is not a lifetime, yet she is clearly moving towards a lifetime commitment. Anastasia, this is a major step in your life. Congratulations!
Did I say this is a happy day? Perhaps it’s also a scary day. Commitment is a terrifying concept in modern society, a loss of freedom, a huge decision. People would rather not decide, rather not pin themselves down. Yet there is something wonderful with entrusting our lives, our talents, and our future to a group of likeminded Sisters, and to God.
Let me tell two stories of people who were afraid when the time came to commit. First, I went to the wedding of Robert and Jean years ago. The bride and groom exchanged vows. Then Jean slumped down. They caught her before she hit the floor, but she still went down flat on the carpet. Everyone gasped. There was dead silence. Next, the priest said into the microphone, “Relax, people, she said ‘I do.’ She’s married.” Jean opened her eyes. They helped her to her feet, the wedding Mass continued, and 36 years later they are still married to each other.
When I was in First Theology, I attended the Final Oath of 11 seminarians. Each read his own name, parents’ names, and home diocese, like “I, Michael J. Sloboda, son of Milton Sloboda and Josephine Rede, of the Archdiocese of St. Louis,” and everyone together said, “in the presence of Almighty God, the Blessed Virgin Mary, the Apostles Peter and Paul, and all the saints, do promise and swear that I will commit my entire life to the work of the missions committed, or to be committed in the future…”  As they read, 10 sheets of paper were motionless. However, one sheet was shaking up and down uncontrollably. Now, 33 years later, Bob is still a Maryknoll priest. Fear does not have to stop us from making and keeping commitments.
In ancient Greece, Aristotle said “Virtue stands in the middle.” Every virtue is midway between two vices, two bad extremes. For example, courage is midway between cowardice and foolhardiness. A coward sees danger and runs away. A fool does not see the danger, or even worse, totally ignores it. “Fools rush in where angels fear to tread.” (Alexander Pope) To be brave is to see the danger, to feel the danger, yet to be able to say, “By God, I can do this,” and then to do it. The US cowboy, John Wayne, said, “Courage is when you’re scared as hell but you still saddle up your horse.” Sr. Anastasia, you are aware that you have one or two limitations. You even see that your Sisters are not perfect. You know the problems of life in this part of the world. You were not born yesterday, and you did not arrive in China last week. Even so, by God, you will not run away. Nor will you rush forward pretending nothing can go wrong. Standing midway between a coward and a fool, you are stepping forward with courage this afternoon. You trust that God will make a way. We admire you and we pray for you.
The Gospel Sunday focuses on the Bread of Life. The Eucharist is one of the main ways by which God strengthens us.
Sad to say, people do not always choose something which will make them strong. For example, a boy in China made the news some years ago. He was an only child. His parents and grandparents spoiled him and gave him chocolate candy bars, chocolate chip cookies, and chocolate ice cream. His grandparents certainly could remember years of hunger, and they wanted him to have a better childhood than they could have imagined when they were his age. However, too much of a good thing is not a good thing. When the boy was 8 years old, he decided to live by chocolate alone. His parents said, “That is not a balanced diet.” So he threw a temper tantrum and his parents let him win. At school he had to eat a mouthful of rice and veggies, but he also brought a big chocolate bar with him. After three months he collapsed and was rushed to a hospital with stomach pains and high blood pressure. He almost died. The doctor put the boy on a high-fiber diet and lectured his parents. After a week of veggies and sweet potatoes, he was sent home on a chocolate-free diet. That story received wide media coverage in China, as a warning to other parents.
What people want and what is good for them are often two different things. What we see advertized, or what we hear rich and beautiful people are doing, does not necessarily lead to the fullness of life. China is getting richer, but many people have not learned these lessons. They are caught up in materialism and they are living on spiritual junk food.
Junk food is dangerous, but a good diet can help us live 80, 90 or even 100 years. However, as Jesus says to the crowd in today’s Gospel, even healthy food cannot last. In contrast, the food which the Jesus offers endures to eternal life.
Sr. Anastasia, you have a healthy spiritual diet. You will not advertize Jesus by shouting in public, although you can share your faith with a local church and also volunteer good spiritual advice to your friends outside the church. You give witness by your life: material simplicity, chastity, and being part of the Sisters’ community rather than pushing yourself into the number one position. You want to continue to witness by your life to ideals which are spiritually and humanly healthy; you are determined to keep giving witness to values which will endure to eternal life.
How God calls us to witness to the Gospel varies from country to country. In Latin America people put bumper stickers on their cars, such as the Protestant witness, “Jesus is Lord,” and the Catholic response, “Jesus is Lord and Mary is his mother.” Someone printed a new bumper sticker which read, “I am Catholic. I have to be involved in mission.”  Bumper stickers are a rare sight in HK. I haven’t notice any in China, so we have to spread the word in other ways. Taking the bus instead of striving to become rich enough to buy an automobile might be one way to witness to Gospel simplicity.
Some years ago, Orbis Books published Following Christ in a Consumer Society Still by John Kavanaugh. It never made the best seller list in the USA. I doubt if you’ll find a book with Following Christ in any bookstore in China, or as the title of a Chinese essay posted on the internet. Yet Kavanaugh made an important point: Christians need to put people ahead of material possessions, to be more concerned about communication with one’s neighbors than impressing them with expensive clothing or cars. Grounding one’s identity in material possession or public recognition does not bring happiness. Someone said a consumer society is when people “buy what they don’t need, with money they don’t have, in order to impress people they don’t like.” China is only a generation removed from mass poverty. Millions and millions of people today want to be envied for their wealth, make people jealous with their boyfriend or girlfriend, and be a big boss giving orders. So there is a need for people who are counter-cultural, a need for the witness of poverty, chastity and obedience.
Bread and wine are such simple, everyday realities, and yet Jesus used them to give us his Body and Blood. Sr. Anastasia, this afternoon you are making a public promise to give 4 years of your life to the Maryknoll Sisters, while doing simple things to make the love of God visible among the people of China. This is a happy day for all of us, and we are proud of your courage. God bless you.

 
         Ini adalah hari bahagia, hari komitmen. Sr. Anastasia akan memperbaharui kaulnya sebagai seorang suster Maryknoll untuk jangka waktu empat tahun. Empat tahun bukan seumur hidup, namun dia jelas bergerak menuju komitmen seumur hidup. Sr. Anastasia, ini adalah langkah besar dalam hidupmu. Selamat!
       Apakah saya mengatakan bahwa ini adalah hari yang bahagia? Mungkin ini juga merupakan hari menakutkan. Komitmen adalah konsep yang mengerikan dalam masyarakat modern, hilangnya kebebasan, sebuah keputusan besar. Orang lebih suka tidak memutuskan, lebih bebas. Namun ada sesuatu yang indah dengan mempercayakan hidup kita, bakat kita, dan masa depan kita kepada sekelompok suster yang mempunyai pemikiran serupa, dan untuk Allah.
        Saya akan membagikan dua cerita tentang ketakutan orang ketika tiba saatnya untuk berkomitmen. Pertama, saya menghadiri pernikahan Robert dan Jean beberapa tahun yang lalu. Ketika tiba saatnya pengantin saling bertukar janji, Jean pingsan. Mereka menangkapnya sebelum dia jatuh ke lantai, tapi dia sempat tertidur di karpet. Semua orang terkesiap. Hening sekali. Selanjutnya, kata imam itu ke mikrofon, "Tenang, saudara-saudara, katanya saya bersedia.  Dia sudah menikah."  Jean membuka matanya. Mereka membantunya berdiri, Misa pernikahan dilanjutkan, dan 36 tahun kemudian mereka masih menikah dengan satu sama lain.  Ketika saya di belajar Teologi di tahun pertama, saya menghadiri kaul kekal 11 seminaris. Setiap orang membaca namanya sendiri, nama orang tua, dan keuskupan asal, seperti "Saya, Michael J. Sloboda, putra dari Milton Sloboda dan Josephine Rede, Keuskupan Agung St. Louis," dan semua orang bersama-sama berkata, "di hadapan Allah yang mahakuasa, Santa Perawan Maria, Rasul Petrus dan Paulus, dan semua Orang Kudus, berjanji dan bersumpah bahwa saya akan mendedikasikan seluruh hidup saya untuk karya misi yang sedang dilakukan, atau akan dilakukan di masa depan .... "  Saat mereka membaca, 10 lembar kertas tidak bergerak. Namun, ada satu lembar kertas yang bergerak naik turun tak terkendali. Sekarang, 33 tahun kemudian, Bob masih seorang imam Maryknoll. Rasa takut tidak harus menghentikan kita dari membuat dan menjaga komitmen. 
        Pada jaman Yunani kuno, Aristoteles mengatakan, "Kebajikan berada di tengah-tengah." Setiap kebajikan berada di tengah-tengah dua keburukan, dua ekstrem buruk. Misalnya, keberanian berada di tengah-tengah pengecut dan nekad. Seorang pengecut melihat bahaya dan melarikan diri. Orang nekad tidak melihat bahaya, atau bahkan benar-benar mengabaikannya. "Orang nekad terburu-buru, sehingga malaikat takut untuk melangkah." (Alexander Pope) Menjadi berani adalah ketika melihat bahaya, merasakan bahaya, belum bisa mengatakan, "Demi Tuhan, aku bisa melakukan ini," dan kemudian melakukannya. Seorang koboi AS, John Wayne, mengatakan, "Keberanian adalah saat engkau takut sekali tapi engkau masih berada di atas pelana kudamu."  Sr. Anastasia, engkau menyadari bahwa engkau memiliki satu atau dua keterbatasan. Engkau bahkan melihat bahwa para suster juga tidak sempurna. Engkau tahu permasalahan hidup di dunia ini. Engkau tidak dilahirkan kemarin, dan engkau tidak tiba di Cina minggu lalu. Meski begitu, demi Tuhan, engkau tidak akan melarikan diri. Engkau juga tidak akan terburu-buru melakukan sesuatu dengan berpura-pura tidak bisa salah. Dengan berdiri di tengah-tengah antara pengecut dan nekad, engkau akan melangkah maju dengan keberanian siang ini. Engkau percaya bahwa Tuhan akan membuka jalan. Kami mengagumimu dan kami berdoa untukmu.
        Hari Minggu ini, bacaan Injil berfokus pada Roti Hidup. Ekaristi adalah salah satu cara utama yang digunakan Tuhan untuk menguatkan kita.
        Sedih untuk mengatakan
bahwa, orang tidak selalu memilih hal-hal yang akan membuat mereka kuat. Misalnya, seorang anak tunggal di Cina membuat berita beberapa tahun yang lalu. Orang tua dan kakeknya memanjakan dan memberinya permen coklat, biskuit coklat, dan es krim coklat. Kakek-neneknya pasti bisa mengingat tahun-tahun kelaparan, dan mereka ingin agar dia memiliki masa kecil yang lebih baik dari yang dapat mereka bayangkan ketika mereka seusianya. Namun, terlalu banyak hal baik bukanlah hal yang baik. Ketika sang anak berusia delapan tahun, ia memutuskan untuk hidup dengan coklat saja. Orang tuanya berkata, "Itu bukan diet yang seimbang." Dia marah-marah dan orangtuanya membiarkan dia menang. Di sekolah dia harus makan nasi dan sayuran, tetapi ia juga membawa coklat besar. Setelah tiga bulan ia pingsan dan dilarikan ke rumah sakit karena sakit perut dan tekanan darah tinggi. Ia hampir meninggal. Dokter menempatkan anak itu pada diet tinggi serat dan mengajari orang tuanya. Setelah seminggu makan sayuran dan ubi, ia boleh pulang dengan diet tanpa coklat. Cerita ini mendapat liputan luas dari media di Cina, sebagai peringatan bagi para orang tua lainnya.
        Apa yang orang inginkan dan apa yang baik bagi mereka, seringkali dua hal yang berbeda. Apa yang kita lihat di iklan, atau apa yang kita dengar tentang yang dilakukan orang-orang kaya, tidak selalu mengarah pada kepenuhan hidup. Cina semakin kaya, tetapi banyak orang tidak belajar pelajaran ini. Mereka terjebak dalam materialisme dan mereka hidup pada junk food rohani.
        Junk food berbahaya, tetapi diet yang baik dapat membantu kita hidup 80, 90 atau bahkan 100 tahun. Namun, sebagaimana yang dikatakan  Yesus kepada orang banyak dalam Injil hari ini, bahkan makanan sehatpun bisa berlalu. Sebaliknya, makanan yang ditawarkan Yesus bertahan sampai hidup kekal.
        Sr. Anastasia, engkau memiliki diet rohani yang sehat. Engkau tidak akan mengiklankan Yesus dengan berteriak di depan umum, tetapi engkau dapat berbagi iman dengan gereja lokal dan juga memberikan saran rohani yang baik untuk teman di luar gereja. Engkau memberi kesaksian dengan hidupmu: kesederhanaan materi, kemurnian, menjadi bagian dari komunitas para suster, dan bukan mendorong dirimu sendiri ke posisi nomer satu. Engkau ingin terus memberi kesaksian dengan hidupmu akan cita-cita yang sehat secara rohani dan jasmani; engkau bertekad untuk terus memberikan kesaksian terhadap nilai-nilai yang akan bertahan sampai hidup kekal.
        Bagaimana Allah memanggil kita untuk menjadi saksi Injil bervariasi dari negara ke negara. Di Amerika Latin orang memasang stiker di mobil mereka, sebagaimana orang Protestan, "Yesus adalah Tuhan," dan reaksi orang Katolik, "Yesus adalah Tuhan dan Maria adalah ibunya." Seseorang mencetak stiker baru yang berbunyi, "Saya seorang Katolik. Saya harus terlibat dalam misi.”  Bumper stiker adalah pemandangan langka di Hong Kong. Saya belum melihatnya di Cina, jadi kita harus menyebarkan berita dengan cara lain. Naik bis dan bukan berusaha untuk menjadi cukup kaya untuk membeli mobil mungkin salah satu cara untuk bersaksi tentang kesederhanaan Injil.
        Beberapa tahun lalu, Orbis Books menerbitkan Following Christ in a Consumer Society” (=Mengikuti Kristus dalam Masyarakat Konsumerisme) oleh John Kavanaugh. Tidak pernah masuk dalam daftar buku terlaris di Amerika Serikat. Saya ragu apakah engkau akan menemukan sebuah buku dengan “Mengikuti Kristus” di setiap toko buku di Cina, atau sebagai judul sebuah esai Cina di internet. Namun Kavanaugh membuat poin penting: orang Kristen harus menempatkan orang di depan harta benda, untuk lebih memperhatikan komunikasi dengan tetangga, daripada mengesankan orang lain dengan pakaian mahal atau mobil. Mendasarkan  identitas diri pada materi atau pengakuan publik tidak membawa kebahagiaan. Seseorang mengatakan masyarakat konsumerisme adalah ketika orang "membeli apa yang tidak mereka butuhkan, dengan uang yang tidak mereka miliki, untuk mengesankan orang yang tidak mereka sukai." Kemiskinan massal di Cina baru terbebas satu generasi.  Jutaan orang saat ini ingin membuat orang lain iri dengan kekayaan mereka, membuat orang cemburu dengan pacar mereka, atau menjadi bos besar yang memberi perintah. Jadi ada kebutuhan akan orang yang melawan budaya, kebutuhan akan saksi kemiskinan, kemurnian dan ketaatan.
        Roti dan anggur adalah sederhana, realitas sehari-hari, namun Yesus menggunakan mereka untuk memberikan Tubuh dan Darah-Nya. Sr. Anastasia, siang ini engkau membuat kaul publik untuk memberikan empat tahun hidupmu kepada Maryknoll, dengan melakukan hal-hal sederhana untuk membuat kasih Allah terlihat di antara masyarakat Cina. Ini adalah hari bahagia bagi kita semua, dan kami bangga dengan keberanianmu. Tuhan memberkatimu.

Aug 5, 2012


Fr.Michael Sloboda, MM

No comments:

Post a Comment